Asosiasi Logistik dan Forwarder Indonesia (ALFI) Provinsi Kalimantan Barat Gelar Kegiatan Vaksinasi Covid-19

Pontianak , tribuntipikor.com

Asosiasi Logistik dan Forwarder Indonesia (ALFI) Provinsi Kalimantan Barat Gelar kegiatan Vaksinasi Covid-19 bertempat di Gedung Olah Raga ( GOR ) pada hari Kamis , tanggal 10 Juni 202.
Kegiatan ini adalah hasil kerjasama antara ALFI / ILFA, Dinas Kesehatan Kota Pontianak & Satuan Tugas Penanganan Covid 19 yang di ikuti anggota Alfi berjumlah 160 pekerja.

Menurut Ketua Plt DPW ALFI / ILFA Kal Bar Dharmayadi SH, kegiatan ini adalah murni inisiatif dari Insan Transportasi & Logistik di Pontianak dalam upaya meningkatkan imunitas para pekerja transportasi dan logistik di Pontianak.
Sehingga diharapkan bisa menjaga kelangsungan & kelancaran distribusi Logistik Kalimantan Barat, khususnya kota Pontianak.

Selanjutnya dijelaskan oleh Plt Sekretaris DPW ALFI / ILFA Kal Bar Ir Juli Supriadi, bahwa kegiatan ini diikuti sekitar 164 orang, yang terdiri dari Para Pengusaha & Karyawan Perusahaan Transportasi Logistik di Kota Pontianak. Dimana rencananya akan diajukan 1000 vaksin untuk insan transportasi dan logistik di Pontianak Kalimantan Barat.
“Atas nama jajaran pengurus DPW ALFI / ILFA Kalbar dan seluruh anggota, kami mengucapkan terima kasih kepada Dinas Kesehatan Kota Pontianak, Satgas Covid 19 dan semua pihak yang turut serta mendukung pelaksanaan kegiatan Vaksinasi Covid 19 ini” tutupnya.

Dewan Pembina Alfi / Ilfa Provinsi Kalimantan Barat Drs. Budi Basadi sangat mendukung kegiatan Vaksinasi covid- 19 ini merupakan langkah kerja yang cerdas dari ALFI /ILFA yang bisa bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kota Pontianak yang mana kami anggota Alfi semuanya berhubungan pihak luar baik atau pihak Agen dan distributor , Gudang dan lain nya.

Dengan Vaksinasi ini dapat lah terjadi sebagai perlindungan diri bagi anggota Alfi , masih ada beberapa jajaki lagi harapan kedepan lebih banyak anggota Alfi lebih banyak di Vaksin karna anggota Alfi sangat rentan karna berhubungan langsung dengan pihak luar atau pihak ke 3 karna kita merupakan pelayanan publik , maka dalam bekerja melakukan kegiatan semua Anggota Alfi menjalankan Prokes ( cuci tangan , pakai masker dan jaga jarak ) dalam dalam bekerja karna sangat rentan sekali terpapar . Ungkap nya ( Run )

Pos terkait