Baturaja, tribuntipikor.com
Curah hujan meningkat, puluhan rumah di desa Gunung Tiga, kecamatan Ulu Ogan, kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) terendam banjir. Selasa (16/3/2021).
” Banjir yang melanda puluhan rumah milik warga desa Gunung Tiga tersebut merupakan dampak dari luapan air sungai ogan yang tak mampu menampung debit air yang cukup tinggi. Sehingga, air tersebut meluap hingga ke permukiman penduduk desa Gunung Tiga,” ucap Kades Gunung Tiga, Dipal, ketika dikonfirmasi oleh wartawan media ini.
Dipal menambahkan, curah hujan yang tinggi tersebut terjadi pada Senin (15/3) tepatnya pukul 16.00 WIB hingga pukul 17.30 WIB.
” Alhamdullillah banjir di desa saat ini tidak ada korban jiwa, tetapi dengan derasnya hujan itu membuat aktivitas warga desa Gunung Tiga terganggu, bahkan volume air hujan di triwulan pertama tahun 2021 ini terbilang lumayan parah,” ungkapnya.
” Mulai hari ini kami minta warga untuk lebih berwaspada jika datang hujan lagi, sebab genangan air dari hujan kemarin belum mengering dan sempat membuat aktivitas warga berhenti total,” tutupnya.
Sementara, salah satu warga desa Gunung Tiga mengatakan, banjir terparah di desanya baru diawal tahun 2021 ini.
” Sebelumnya, walau hujan lebat air sungai ogan tak pernah meluap sampai mengalir dan menggenangi rumah warga,” ujarnya.
Selanjutnya, ia berharap kepada pemerintah dan para wakil rakyat di DPRD Kabupaten OKU, maupun pemerintah provinsi sumatera selatan agar cepat tanggap dengan kondisi kehidupan masyarakat khusus di desa Gunung Tiga. (Kab Romlan)