Selayar, tribuntipikor.com
Pemerintah Desa Harapan menggelar Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrembang) Tahun Anggaran 2022 di Aula Kantor Desa Harapan, Kecamatan Bontosikuyu, Kabupaten Kepulauan Selayar, Jumat (22/1/2021).
Dalam sambutannya, Kepala Desa Harapan Arman menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan yang sangat penting untuk pembangunan di Desa.
Kegiatan ini merupakan tempat untuk memasukkan usulan-usulan yang sudah di sepakati di Musrembang tingkat Dusun yang selanjutnya akan di bawa ke Musrembang tingkat Kecamatan dan Kabupaten,” ucap Kades Harapan Arman.
Mudah-mudahan apa yang kita usulkan ini, mulai dari Dusun hingga tingkat Desa bisa memberikan dampak positif untuk pembangunan, khususnya di Desa Harapan, “tambahnya.
Intinya, kegiatan ini untuk menyerap semua aspirasi – aspirasi dari warga yang selanjutnya akan diusulkan di Musrembang- Musrembang di tingkat berikutnya,” kunci Arman.
Sementara itu, Camat Bontosikuyu, Drs. Muhammad Aris berharap agar apa yang sudah diusulkan ini betul-betul merupakan program prioritas pembangunan di Desa Harapan.
Turut hadir, Pendamping Desa, Ketua dan Anggota BPD Desa Harapan, Perangkat dan Staf Desa Harapan, Para Kepala Dusun dan beberapa undangan lainnya.
Hingga berita ini ditayangkan, giat Musrembang di Desa Harapan yang berlangsung di aula Desa Harapan masih berlanjut. (Ucok haidir )